Melalui Jumat Curhat, Humas dan Brimob Kalteng Serap Aspirasi Masyarakat Komplek Pelabuhan Rambang Palangka Raya

    Melalui Jumat Curhat, Humas dan Brimob Kalteng Serap Aspirasi Masyarakat Komplek Pelabuhan Rambang Palangka Raya

    PALANGKA RAYA - Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah (Polda Kalteng) kembali menggelar program yang bertajuk 'Jumat Curhat'. Kali ini bertempat di Dermaga Rambang, Jl. Riau, Kec. Pahandut, Kota Palangka Raya, Jumat (23/6/23) pagi.

    Hadir pada kegiatan tersebut, Dansatbrimob Polda Kalteng Kombes Pol Pria Premos, S.IK., M.M. mewakili Kapolda Irjen Pol Drs. Nanang Avianto, M.Si, didampingi Kabidhumas AKBP Erlan Munaji, S.IK., M.Si. dan turut dihadiri masyarakat Komplek Puntun, Jl. Riau, Kota Palangka Raya.

    Pada kesempatan tersebut, Dansatbrimob Polda Kalteng menyampaikan, egiatan ini merupakan sarana untuk membangun komunikasi dan menyerap aspirasi masyarakat secara langsung, sehingga terjalin kedekatan emosional antara Polri dan masyarakat.

    "Kami mengadakan Jumat Curhat ini dengan tujuan untuk mendengarkan masukan, saran dan permasalahan yang menjadi keluhan masyarakat, " ucap Premos.

    Sementara itu, Kabidhumas AKBP Erlan Munaji, S.IK., M.Si. menambahkan, dalam Jumat Curhat kali ini, ada beberapa curhatan dari masyarakat yang disampaikan. Diantaranya masalah kamtibmas yang sering menganggu dan meresahkan masyarakat.

    "Terkait curhatan itu, kami meminta kepada seluruh peserta yang hadir, agar kedepannya dapat berkolaborasi dengan Polri untuk memberikan informasi terutama terkait kamtibmas di wilayahnya, " tegasnya.

    Dalam forum tersebut ada juga usulan yang disampaikan diantaranya, terkait orang yang masuk tanpa melapor RT, pengamen, lem fox, masalah kabel internet dan bagaimana cara melapor ke Polisi, serta permasalahan di media sosial.

    "Terkait permasalahan tersebut, kami meminta kepada masyarakat agar berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas dan semua aspirasi kita tampung, selanjutnya akan kita koordinasikan dengan pihak-pihak terkait, " pungkasnya. (*)

    palangka raya
    Indra Gunawan

    Indra Gunawan

    Artikel Sebelumnya

    Sambut HUT Bhayangkara Ke-77, Polda Kalteng...

    Artikel Berikutnya

    Kasus Lambut VS PT Susantri Permai, Tunggu...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar

    Ikuti Kami